MediaKitaNews – Nasib tragis dialami oleh seorang pria di Deli Serdang, Provinsi Sumatera Utara. Pria tersebut ditemukan tewas ditengah tumpukan kabel HP yang sedang di cas.
Korban bernama Muhammad Sofian (52) meninggal di kontrakannya di Jalan Sosial 8 Dusun III Desa Tanjung Anom, Kecamatan Pancur Batu, Deli Serdang.
Muhammad Sofia tewas tersambar petir saat main handphone (Hp) sambil dicas di kontrakannya, Jumat 19 April 2024 lalu.
Muhammad Sofian merupakan penduduk Jalan Sosial 8 Kelurahan Tegal S Mandala 3 Kecamatan Medan Denai tersebut ditemukan tewas dengan luka bakar di tubuhnya.
Dikutip dari Instagram @tkpmedan, Minggu 21 April 2024, korban diketahui berada di rumah saat hujan petir malam itu. Dia sepenuhnya juga tidak dalam kondisi aman.
Pasalnya, di ruangan yang ditempati dikelilingi alat elektronik yang terhubung listrik, sehingga diduga menjadi penghantar sengatan petir.
Peristiwa ini bermula saat hujan lebat disertai petir yang terjadi di wilayah Desa Tanjung Anom Jumat sekitar sekitar pukul 16.00 WIB.
Di tengah hujan deras dan petir, korban ini tewas di dalam rumah dan melihat pertama kali adalah tetangganya bernama Amir Ginting.
Saat pintu terbuka, warga sudah melihat korban dalam kondisi telungkup tidak bergerak lagi atau meninggal di tempat kejadian tersebut.
“Korban sedang main handphone sambil dicas saat kejadian tersebut,” jelas Kadus III Desa Tanjung Anom, Herdianto saat dikonfirmasi, Minggu 21 April 2024.
Posisi korban dalam kondisi telungkup dan oleh warga secara bersama juga disaksikan keluarga korban mengangkat mayat korban.
“Korban sudah dikuburkan di Desa Sukaraya Kecamatan Pancurbatu oleh keluarganya,” tandas Kadus Herdianto.***
Comment