MediaKitaNews– Dalam hal ini Pemerintah Provinsi (Pemprov) Nusa Tenggara Timur (NTT) gelar kegiatan jumpa pers, Rabu pagi (17/4/24) di Kantor Gubernur NTT terkait dengan persiapan untuk Pekan Olahraga Nasional (PON) tahun 2024 dan akan diselenggarakan di Aceh dan Sumatera Utara
Ketua KONI NTT, Josef Nae Soi mengatakan bahwa, pada tahun 2024 ini Pemprov NTT lolos di 182 atlit, untuk menargetkan dari KONI NTT agar dapat bisa meraih 10 besar nanti di Pon.
Mantan Wakil Gubernur NTT berharap nanti mudah-mudahan dalam 70 cabang bela diri ini dengan peserta KONI NTT bisa masuk dalam 10 besar,karena saya lihat para atlit NTT semuanya berlatih dengan sungguh-sungguh dan serius untuk mencapai sebuah prestasi nanti.
Josef , mengatakan bahwa, didalam undang-undang nomor 11 tahun 2022 bahwa olahraga tersebut ada empat unsur dalam siap bertanding yaitu jasmani, rohani, sosial dan budaya.
Tambah”Josef” untuk semua atlit nanti yang ikut pra pon di Aceh dan Sumatera Utara, harus betul-betul kondisi dalam keada sehat jasmani dan tetap menjaga fisik dalam latihan nanti, saya juga minta latihan teratur juga sesuai jadwal latihannya,” jelas Mantan Wakil Gubernur NTT, Josef Nae Soi.
Sementara Penjabat Gubernur NTT, Ayodhia Kalake menyampaikan terimakasih kepada ketua dan seluruh pengurus KONI NTT serta dengan Kadispora NTT, yang siapkan 182 atlit yang ikut Pra Pon di Aceh dan Sumatera Utara.
Dalam hal ini Pemerintah provinsi NTT tentunya sangat mendukung penuh, dalam spirit sport olahraga yang memang dihasilkan oleh para atlit agar bisa menembus Pra PON,“ ujar PJ Gubernur NTT, Ayodhia.
” Ia menjelaskan, pihaknya sudah sepakat bahwa setiap atlit ataupun cabang olahraga yang memang memenuhi kriteria.
Untuk bisa mendapatkan medali akan menjadi prioritas untuk didukung didalam sebuah partisipasi PON yang akan diselenggarakan di Aceh dan Sumatera Utara,” pintanya.
Tentunya dengan sebuah keberhasilan dari 182 atlit yang akan nanti bertanding di 90 nomor pertandingan ini dan 24 cabang olahraga ini menjadi sebuah keberhasilan pembinaan olahraga khususnya di Provinsi NTT, karena NTT banyak sekali calon bibit para atlit saya berharap nanti bisa mencapai target dan mendapat hasil yang baik demi Provinsi NTT,” tutup Ayodhia.*** (Tim)
Comment