by

Top 10 Peraih Suara terbanyak Pileg 2024, nomor 3 malah tidak lolos ke Senayan

MediaKitaNews –  Komisi Pemilihan Umum sudah merampungkan rekapitulasi penghitungan suara pemilihan Legislatif pada Rabu, 20 Maret 2024.

Sejumlah nama calon anggota DPR RI berhasil menduduki parlemen di Senayan Jakarta, namun ada 1 nama yang tidak lolos karena partainya tidak mencapai ambang batas Parlemen.

Caleg peraih suara terbanyak tersebut adalah Ahmad Baidowi dari Partai Persatuan Pembangunan atau PPP dari daerah pemilihan Jawa Timur XI dengan perolehan suara 355.319.

PPP diketahui tidak lolos ke parlemen setelah finis dengan capaian suara hanya 3,87 persen suara sah nasional sudah dipastikan kehilangan posisinya di DPR RI.

Baca Juga : Tim Hukum Nasional AMIN Minta Pemilu di Ulang tanpa Gibran, Warganet : Sorry yeee!

Berikut daftar 10 caleg peraih suara terbanyak pada Pemilihan Umum Legislatif (Pileg) 2024 dikutip dari Instagram @pinterpolitik, Kamis 21 Maret 2023.

1. Said Abdullah/PDIP/Jatim XI/528.815 Suara

2. Dedi Mulyadi/Gerindra/Jabar VII/371.540 Suara

3. Ahmad Baidowi/PPP/Jatim XI/355.319 suara

4. Edhie Baskoro Yudhoyono/Demokrat/Jatim VII/318.223 suara

5. Hillary Brigita Lasut/Sulut/310.780 suara

6. Airin Rachmi Diany/Golkar/Banten III/303.878 suara

7. Puan Maharani/PDIP/Jateng V/297.366 suara

8. Fauzi Amro/NasDem/Sumsel I/281.499

9. I Nyoman Parta/PDIP/Bali/281.288 suara

10. Sofyan Tan/PDIP/Sumut I/279.318 suara.***

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *