by

Ini Prioritas Penggunaan Dana Desa Tahun 2023, Masih Ada BLT untuk Masyarakat

MediaKitaNews.com– Kementerian Desa Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi Republik Indonesia telah mengeluarkan  Peraturan Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi Nomor 8 Tahun 2022 Tentang Prioritas Penggunaan Dana Desa Tahun 2023.

Dalam Permendes PDTT Nomor 8 Tahun 2022 telah mengatur tentang prioritas penggunaan dana desa untuk tahun 2023

Dikutip MediaKitaNews.com dari akun Instagram resmi Kementerian Desa Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi Republik Indonesia @kemendespdtt, Sabtu 15 Oktober 2022, Yuk! Simak prioritas penggunaan dana desa tahun 2023.

Berdasarkan Permendes PDTT Nomor 8 Tahun 2022 tentang  Prioritas Penggunaan Dana Desa Tahun 2023, setidaknya ada 3 prioritas utama dalam penggunaan Dana Desa.

Baca Juga : Kabar Duka, Sekda NTT Meninggal Dunia

1. Pemulihan ekonomi nasional sesuai kewenangan desa

– Pendirian, Pengembangan dan peningkatan kapasitas Pengelolaan BUM Desa/BUM Desa Bersama

– Pengembangan Desa Wisata

– Pengembangan Usaha Ekonomi Produktif yang diutamakan dikelola oleh BUM Desa/BUM Desa Bersama

2. Program prioritas nasional sesuai kewenangan desa

– Perbaikan dan Konsolidasi data SDGs Desa dan Pendataan perkembangan desa melalui IDM

– Ketahanan Pangan Nabati dan Hewani

– Pencegahan dan Penurunan Stunting

– Peningkatan Kualitas SDM Warga Desa

– Peningkatan keterlibatan masyarakat secara menyeluruh dalam pembangunan dan pemberdayaan masyarakat desa

– Perluasan akses layanan kesehatan sesuai kewenangan desa

– Dana Operasional Pemerintah Desa paling banyak 3% dari pagu dana desa setiap desa

– Penanggulangan Kemiskinan Ekstrem

– Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa untuk percepatan penghapusan kemiskinan ekstrem

3. Mitigasi penanganan bencana alam dan non alam sesuai kewenangan desa

– Mitigasi dan penanganan bencana alam

– Mitigasi dan penanganan Bencana non alam.***

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *