by

Gempa 3,1 M Guncang Sabang, BMKG Himbau Hati-Hati Terhadap Gempa Susulan

Jakarta, MediaKitaNews – Gempa bumi berkekuatan 3,1 Magnitudo kembali terjadi di Provinsi Aceh tepatnya berada di laut, dengan jarak  14 km Barat Daya Kota Sabang pada kedalaman 2 KM. Getaran Gempa  Dirasakan sampai di Kota Sabang.

Berdasarkan informasi yang dirangkum oleh MediaKitaNews dari akun Twitter resmi BMKG @infoBMKG menyebutkan bahwa Gempa terjadi pada tanggal 26 Mei 2022, pukul 03:24:45 WIB.

“Gempa Dirasakan Magnitudo: 3.1, Kedalaman: 2 km, 26 Mei 2022 03:24:45 WIB, Koordinat: 5.89 LU-95.19 BT (Pusat gempa berada di laut 14 km BaratDaya Kota Sabang), Dirasakan (MMI): I-II Kota Sabang” Tulis akun Twitter @infoBMKG.

Lebih lanjut, BMKG menyarankan kepada masyarakat di sekitar lokasi Gempa agar berhati-hati terhadap gempa bumi susulan yang mungkin terjadi.***

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *